Komponen Kimiawi Sel


B. Komponen Kimiawi Sel
          Senyawa utama di dalam sel adalah Karbohidrat, protein, lemak dan asam nukleat
          Semua senyawa tersebut memiliki komponen dasar berupa unsur karbon sehingga disebut senyawa organik
          Pada senyawa organik unsur C berikatan dengan unsur H dan unsur O
          Beberapa senyawa organik juga terdapat unsur N, P dan S
          Selain senyawa organik, komponen utama di dalam sel adalah air


a.Air
          Kandungan air di dalam tubuh terdistribusi di dalam sel, plasma dan jaringan intertisial
          Di dalam tubuh air berfungsi sebagai sarana untuk berlangsungnya metabolisme
b. Karbohidrat
          Karbohidrat tersusun atas atom C,H, dan O
          Karbohidrat yang mempunyai 5 atom C disebut pentosa, 6 atom C disebut hexosa adalah karbohidrat-karbohidrat yang penting untuk fungsi sel
          Karbohidrat yang tersusun atas banyak unit disebut polisakarida
c. Lemak
          Asam lemak yang merupakan komponen membran sel adalah rantai hidrokarbon  yang panjang, sedang asam lemak yang tersimpan dalam sel adalah triasilgliserol, merupakan molekul yang sangat hidrofobik
          Molekul lemak yang menyusun membran sel mempunyai gugus hidroksil ( fosfolipid dan kolesterol) sehingga dapat berikatan dengan air, sedangkan gugus yang lainnya hidrofobik (tidak terikat air) sehingga disebut amfifatik
d. Protein
          Memegang peranan penting pada hampir semua proses fisiologis dan dapat diringkaskan sebagai berikut :
1. Proses enzimatik
2. Proses transport dan penyimpanan
3. Proses pergerakan
4. Fungsi mekanik
5. Proses imunologis
6. Pencetus dan penghantar impuls pada sel     saraf
7. Mengatur proses pertumbuhan dan     regenerasi
e. Asam Nukleat
          Asam nukleat (asam inti) merupakan bentuk polimer nukleotida dengan fungsi spesifik di dalam sel
          Setiap nukleotida terdiri atas gula pentosa, fosfat dan basa nitrogen
          Secara umum ada dua macan nukleotida, yaitu : ribosa nukleotida dan deoksiribosa nukleotida
          Rantai panjang dari deoksiribosa nukleotida disebut asam deoksiribonukleat (ADN)
          Rantai panjang dari ribosa nukleotida disebut asam ribonukleat (RNA)

Tags: ,

About

Thank you for your visit in my blog, you can access subtitle in this blog. If you need subtitle you can request in my contact or comment in one of article. Author : Alan Hendrawan

0 comments

Leave a Reply

Thank you for your comment in my blog