JAKARTA - Desas-desus mengenai wajah baru generasi kelima Toyota Kijang terkuak sudah. Untuk kali pertama Grand New Toyota Kijang Innova diperkenalkan PT. Toyota-Astra Motor kepada jurnalis di Jakarta Theatre
Building, Rabu (20/7/2011). Kijang Innova pun hadir dengan sejumlah perubahan baik pada eksterior maupun interior yang membuat tampilannya kini lebih segar."Ini baru perkenalan saja, peluncuran resminya nanti di IIMS." sebut Johnny Darmawan, Johnny Darmawan, Presiden Direktur TAM.
Wajah Innova terbaru memang tampak sedikit berbeda dengan model sebelumnya. Hal tersebut dapat dilihat pada desain grill depan, head lamp, bumper serta velg.
Sementara di bagian dalam kabin, new Innova telah dilengkapi batang kemudi terbaru, sunglass holder, combination meter serta interior dengan two tone colour. Dengan tampilan dua warna tersebut menjadikan Innova lebih elegan dan dinamis.
"Ubahan-ubahan ini merupakan Big Minor Change yang telah kami lakukan." ucap Kaoru Hosokawa selaku Chief Engineer Toyota Product Planning.
Sampai dengan saat ini, TAM masih menutup rapat perihal harga Innova terbaru. "Harga belum bisa kami sampaikan, karena kami belum menentukannya. Nanti kalau sudah dekat waktu peluncuran baru kita kasih tau." papar pria yang memiliki kumis tebal ini.
Toyota menyiapkan delapan pilihan warna untuk Grand New Kijang Innova, diantaranya Super White, Silky Gold Mica Metallic, Grey Mica Metallic, Black Mica, Light Blue Mica Metallic dan Dark Steel Mica Metallic.
0 comments